Surabaya, 22 Oktober 2020
Pemuda Pelopor Jatim kembali mengharumkan nama Provinsi Jawa Timur. Hal itu ditoreh setelah berhasil meraih tiga juara di Pemuda Pelopor Nasional yang digelar oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Republik Indonesia.
Pemuda pelopor yang meraih juara itu adalah Abdul Rofiq Badril Rizal meraih juara pertama di Bidang Inovasi dan Teknologi, kemudian Abdul Rozak juga meraih juara pertama di Bidang Sosial, Budaya dan Agama. Sedangkan Agitya Kristantoko meraih peringkat kedua di Bidang Pangan. Capaian tersebut tidak mudah, ketiga pemuda Jatim itu harus bersaing dengan para pemuda terbaik dari seluruh Indonesia.
Penghargaan di berikan oleh Deputi Bidang Pengembangan Pemuda melalui Asdep Kemitraan dan Penghargaan Pemuda di Studio 8 TVRI dan akan ditayangkan pada tanggal 26 Oktober 2020
Kadispora Jatim, Supratomo sangat mengapresiasi upaya yang telah dilakukan, menurut beliau mereka adalah pemuda yang memiliki kreativitas dan inovasi yang tentunya sangat berguna bagi masyarakat. Dengan prestasi itu, Pemuda Pelopor di Jatim memiliki daya saing di tingkat nasional.
Semoga dengan terpilihnya ke tiga pemuda menjadi juara Pemuda Pelopor Nasional bisa menjadi inspirasi bagi para pemuda lain di Jatim untuk terus mengembangkan potensi yang dimiliki dan mau bergerak untuk membangun daerahnya masing-masing.